Di Kejauhan

Lututku hampir tak bisa dikendalikan begitu juga dengan pikiran 

Perutku membabat habis 4 donat hadiah ulang tahun meski demikian tak sempat kenyang 

Meski demikian tak sempat mengendap jadi daging menutupi kulitku

Aku cuma perlu bersyukur kan, Tuhan? 

Begitulah hidup


Ada kalanya, sehari dengan kecamuk hal-hal buruk membutakan babi yang sedang ingin melebarkan matanya : dungu

Laiknya aku yang keras menjadi lunak karena tertutup rapat dalam cangkang kerang anti peluru

Sedang mati kutu, isak tangis tak sempat : tentu 

Cuma bisa bilang: mau bagaimana lagi? Ini harus tetap dijalani, begitupun itu


Kukuatkan aku


Dari jauh, Tuhan sedang tertawa melihat aku

Terburu, terperangkap, tapi akhirnya lepas juga 


Peringatan tanpa keindahan untuk diindahkan

Latar suasana

Latar tempat : besok gak lagi mbediding insyaallah kata bmkg ekwkwkw... ga tau sih ya kalo tetep dingin. Tapi tetep yang paling penting harus tetap sehat :') cepat sembuh!!! Sudah rindu hidup biasa-biasa saja, meski memang tak pernah biasa . 


Kujuga menghitung mundur hari-hari yang terlalui. 



Comments

Tidak Ada Salahnya Tertarik Bahan Bacaan Lain ��