Dunia Harus Tahu: Kutipan dari Bos

Bos ya, bukan pemimpin. Sudah tahu kan perbedaannya? I hope so. 


Tidak pernah terbersit ini adalah konten kebencian karena aku lebih senang menebar kebaikan. I hope so juga, karena persepsi ada di pikiran pembaca masing-masing. Beberapa kata ini muncul ketika seseorang mengada-ada dan ingin seenaknya saja. Gak tahu ya disengaja atau enggak, yang jelas kok tidak menguntungkan bagiku, tapi kalau diobservasi lebih dalam lagi ybs kok santai. Coba kata-katanya gini kira-kira:


" Mbak, nanti rapat ya habis isya". Kenyataan sungguh pahit, bilang isya tapi wilayah amannya sendiri dong. Jadi tuh, aku sudah siap-siap membelikan konsumsi rapat dari habis maghrib kemudian menunggu sampai ybs datanglah ya.

Pada suatu rapat tiba-tiba ybs cerita hal-hal yang di luar topik maksudnya nyindir tapi tidak pada koridornya. " Memang yang paling sempurna cuma Mas Firdaus". Kelihatan gak bisa beralih gitu lo, yang ada kan bukan Firdaus. Lagian kita ini manusia mana ada sempurna-sempurnanya sih? Euw! 

" Tolong yang ini ya, mbak". Sepuluh menit kemudian ketika kubelum sempat memanaskan pantatku di kursi ybs bilang "yang kemarin itu sudah belum ya, mbak? Ini diminta segera bisa gak, mbak?". Astaga untung aku sudah membereskannya cuma emang kadang aku gak mau terlihat menonjol aja kecuali kalau sudah jenuh dan ingin segera waktu dengannya kubunuh. Gimana dong? Ya gitu. Ini semacam love-hate relationship yang penjabarannya gak bisa terjabarkan dengan gaya baca cerpen. 

" Nanti malam balik lagi ke kantor ya, mbak". Sebenarnya dari konteks ini gak ada yang salah sih, sah-sah aja. Cuma yang bikin gak sah di ingatanku adalah seolah-olah ybs ini membanggakan lembur. Kalau ada yang gak lembur, dianggapnya gak kerja. Loh, loh aturan dari mana? La makanya, jadi ada batas gitu di diri ini untuk kadang-kadang dilanggar aja hal-hal yang jadi salah pemahaman, padahal ya hak kita mau ambil atau nggak. Duh. 

Selebihnya, ybs bilang terima kasih dan tolong kok kalau memang membutuhkan.


#terima kasih buat pembuat ide, nana

Comments

Tidak Ada Salahnya Tertarik Bahan Bacaan Lain ��