Refleksi: Sudah Setahun!

Terhitung tepat setahun lalu, kupilih berada di sini. Di tempat aku ditempa menjadi - berbagi - menjalani kisah-kisah yang ada dalam buku "Orang-Orang Proyek" - Ahmad Tohari. Delapan dari sepuluh kejadian yang ada di buku terseut terjadi padaku. Kisah sisa lainnya yang tak terjamah adalah kisah lain-lain yang tidak dan memang tidak kurasa selama setahun. 
Sebuah buku yang berharga, kubeli karena aku masih dalam tanda tanya tentang hal yang kukerjakan saat itu, dan karena ia berharga, sekarang si buku telah beralih pemilik. Niat kuberikan itu muncul bukan karena aku tidak sayang dengan buku yang telah kubeli. Niat tersebut tumbuh karena kupikir setidaknya orang lain di proyek ini harus paham betul unsur ekstrinsik dalam buku cerita yang melibatkan sebuah proyek. 
Setahun sebagai waktu yang cukup untuk kembali pada poros merupakan waktu yang cukup bagiku untuk menuliskan pemikiran-pemikiranku tentang kehidupan di proyek. Ekspektasi dan realita masyarakat, stigma dari masyarakat pun mungkin teman sejawat di proyek ini jadi topik menarik buat diulas, diceritakan kembali. Hmm ya... aku akan kembali menulis --> sebuah cita-cita untuk membangkitkan semangat menjadi diriku lagi. Setelah sebulan ke depan benar-benar berakhir, aku akan mengejar ketertinggalan. Sebelum sebulan mendatang benar-benar berakhir, aku akan menggali banyak hal yang belum terindera selama masa orientasiku dulu. 



BGM: Isyana Sarasvati - Ragu Semesta 



Menyelamatkan diri aku dari suara yang tak ingin kudengar 
Tapi aku tak menyelamatkan diri dari ragu yang mengganggu 

Comments

Tidak Ada Salahnya Tertarik Bahan Bacaan Lain ��